PASANGKAYU – JC | Setiap orang menginginkan daerahnya selalu aman dan tentram tanpa permasalahan didalamnya, dan sekiranya ada permasalahan yang terjadi maka sedapat mungkin diselesaikan secara kekeluargaan. Hal inilah yang diharapkan oleh Kepala Desa Kasano Mansyur dalam melayani masyarakat kasano dalam kepemimpinannnya.
Mansyur, menginginkan desa yang dipimpinnya tetap dalam keadaan aman, dan untuk mewujudkan hal tersebut maka Kades Kasano tetap bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta aktif turun kelapangan menemui masyarakatnya guna memberikan himbauan kamtibmas dengan tujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman sehingga masyarakat desa kasano bisa tenang beraktifitas sesuai dengan pekerjaannya masing-masing.
Olehnya itu, Mansyur, selaku kepala Desa Kasano menghimbau kepada masyarakatnya yang bekerja di perusahaan PT. Unggul WTL saat bekerja agar mengikuti aturan jam kerja yang berlaku di perusahaan.
“Apabila ada masyarakat desa kasano yang bersengketa lahan dengan pihak perusahaan PT. Unggul WTL saya harap agar menempuh jalur hukum sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan tidak bertindak diri sendiri atau pun kelompok yang melanggar hukum dan merugikan diri sendiri maupun orang lain”, Tutur Kepdes Kasano.
Laporan: Doel