GOWA-JURNALCELEBES.CO|Demi menjaga keamanan dan ketertiban serta terciptanya kondusifitas di wilayahnya, anggota Polsek Bontomarannu Polres Gowa melakukan kegiatan Patroli dialogis secara rutin, Rabu (29/01/2020) pukul 00.05 Wita.
Kali ini, personel Patroli gabungan Polsek Bontomarannu menyambangi Pos Satpam PT Mayora yang terletak di Jalan Poros Malino, Desa Pakatto, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa. Dan mengajak petugas Satpam tersebut bincang Kamtibmas bersama.
Ini dilakukan, guna mengajak seluruh Stakeholder dan seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan situasi wilayah yang aman, kondusif, guna mencegah terjadinya tindak kejahatan yang ada di tengah masyarakat, terutama di area perusahaan di wilayah Bontomarannu.
Petugas menyampaikan himbauan Harkamtibmas, menyikapi perkembangan situasi saat ini agar lebih meningkatkan kewaspadaan dalam melaksanakan pengamanan terutama dilingkungan wilayah industri perusahaan tersebut.
“Selalu meningkatkan kewaspadaan akan terjadinya tindak pencurian, ayo tingkatkan dengan lakukan kontrol keliling di area lingkungan ini secara intens,” kata Ka. SPKT Aipda M. Syahrir.
Kemudian, juga menyampaikan bila terjadi permasalahan agar segera lapor ke Polsek Bontomarannu dan mengingatkan untuk tidak mudah percaya dengan berita berita bohong, hoax atau isu berkembang yang belum bisa di pertanggung jawabkan kebenarannya.
Ditempat terpisah Kapolres Gowa AKBP Boy Fs Samola, SIK, MH. sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh personel jajaranya, yang intens melaksanakan giat Patroli dialogis di wilayah.
“Ini sebagai bentuk penjabaran program Kapolri untuk meningkatkan sinergitas dan kerjasama dengan semua lapisan masyarakat untuk bersama sama menjaga kondusifitas wilayah sehingga secara otomatis akan menciptakan iklim usaha yang baik untuk membangun Kamtibmas suatu wilayah,” tegasnya.
Laporan: Anto