BONE – JURNALCELEBES.CO | Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Bone Barat (IPMIBAR) melakukan sosialisasi sekaligus di rangkaikan dengan ajang silaturahmi antara Mahasiswa kepada siswa-siswi di beberapa Sekolah Menengah Atas, yang berada di wilayah Bone Barat, diantaranya yaitu SMAN 25 Bengo, MAN 3 Lapri dan SMAN 17 Lamuru, Sabtu (09/02/19).
Selaku ketua umum IPMIBAR, Andi Asri mengatakan bahwa, tujuan dari sosialisasi adalah menenamkam jiwa semangat berlemba dan memberikan edukasi kepada setiap siswa di tingkatan SMA agar kedepannya setiap insan siswa-siswi calon penerus pemimpin Bone Barat mampu mengisi posisi penting di setiap ruang-ruang publik yang ada, pada umumnya di wilayah Bone Barat dan khususnya calon pemimpin bagi dirinya sendiri.
Dirinya pun menambahkan bahwa dalam rangka sosialisasi ini selalu mengatakan kepada setiap siswa agar kedepan perlu di ingat kalau IPMIBAR adalah lembaga yang berorentasi pergerakan dan berasaskan kekeluargaan, jadi buat saya ketika ada isu murahan bahwa IPMIBAR itu adalah organisasi pemecah, saya berani katakan dan tegaskan bahwa IPMIBAR itu adalah organisasi pemersatu Mahasiswa Bone Barat untuk mengembangkan potensi-potensi SDM dan lebih peka terhadap kondisi masyarakat.
“Bukan kan ilmu yang di dapat dari bangku kuliah toh nyatanya akan lebih bermanfaat jika di aktualisasikan langsung kepada masyarakat, bukan hanya teori tapi aksi kosong,” Ucap Andi Asri.
Respon positif pun atas program kerja sosialisasi IPMIBAR datangnya dari Ronald Rahmat sebagai ketua OSIS SMA 25 Bengo, dirinya mengucapkan sangat merespon atas inisiatif dari teman-teman kepengurusan IPMIBAR yang sampai hari ini masih memperlihatkan pentingnya berlemba dan memberikan pemahaman kepada setiap calon kader IPMIBAR di tingkat SMA,
“Semoga kedepan IPMIBAR lebih progresif menekankan kepada setiap generasi betapa pentingnya dunia organisasi, karena di mulai dengan organisasilah melahirkan banyak para pemimpin,” pungkasnya.
Laporan: Andi Ivonk