JAKARTA| JURNALCELEBES.CO – Gempa bumi dan tsunami yang melanda Palu, Sigi dan Donggala membawa duka untuk bangsa Indonesia. Seluruh anak bangsa pun berlomba-lomba untuk memberikan bantuan bagi saudaranya yang terkena musibah tersebut.
Rasa duka itu pun yang membuat Bupati Tolitoli, Mohammad Saleh Bantilan alias Alex Bantilan turun langsung untuk menghimpun bantuan dari masyarakat. Dengan cara yang berbeda, Alex pun tidak malu mengamen dengan gaya nyentrik di jalanan.
Setiap mobil yang berhenti langsung dihampiri oleh Alex yang juga Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Tolitoli itu. Ia bermain gitar sambil berdendang. Bahkan Raja Tolitoli ini juga langsung menyodorkan kardus untuk menerima sumbangan warga.
Bencana alam yang terjadi di Palu, Sigi dan Donggala memang cukup dahsyat. Bahkan hingga Jumat (5/10) data dari Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, jumlah korban meninggal dunia 1.571 orang. Mayoritas korban tewas ini ditemukan di Kota Teluk, Palu.
“Sebanyak 1.571 korban meninggal dunia. Rinciannya 144 di Donggala, 1.351 di Palu, 62 di Sigi, 12 di Moutoung, dan satu orang di Pasang Kayu,” ungkapnya.
BNPB juga telah menerima laporan sebanyak 2.549 orang mengalami luka berat dan sampai saat ini masih menjalani perawatan di rumah sakit. Sementara itu, 113 orang masih dinyatakan hilang. (Dar)