METROINFONEWS.COM | BANDA ACEH – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Banda Aceh, Yusnaidi, S.H., M.Si., bersama jajaran mengikuti Apel Awal Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi, dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas), Senin (12/1/2026).
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai tersebut dilaksanakan secara terpusat dan diikuti oleh jajaran LPKA Banda Aceh dari Aula Sekretariat LPKA Banda Aceh. Apel awal tahun ini menjadi momentum penting sebagai ajang refleksi, konsolidasi, serta peneguhan komitmen seluruh aparatur pemerintah dalam menyongsong tantangan dan target kinerja tahun 2026.
Apel Awal Tahun 2026 diikuti oleh seluruh jajaran Kemenko Kumham Imipas, Kementerian Hukum, Kementerian Hak Asasi Manusia, serta Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan dari seluruh Indonesia.
Dalam amanatnya, Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, Yusril Ihza Mahendra, menekankan pentingnya kesiapan aparatur dalam menyikapi diberlakukannya Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) dan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) yang baru. Menurutnya, penerapan regulasi tersebut bukan sekadar perubahan aturan, melainkan sebuah lompatan besar menuju sistem hukum pidana nasional yang lebih modern, berkeadilan, dan berlandaskan nilai-nilai bangsa Indonesia.
Selain itu, Menko juga menyampaikan sejumlah pesan penting kepada seluruh jajaran, di antaranya agar senantiasa menjaga diri dan keluarga, memperkuat sinergi serta kerja sama antar kementerian dan unit kerja, tidak mudah terprovokasi oleh isu atau informasi menyesatkan, serta terus menjaga integritas, etika, dan kehormatan institusi.
Selama pelaksanaan kegiatan, apel berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh khidmat, mencerminkan semangat kebersamaan dan komitmen seluruh jajaran dalam menjalankan tugas dan fungsi pemerintahan, khususnya di bidang hukum dan pemasyarakatan.
Melalui keikutsertaan dalam Apel Awal Tahun 2026 ini, Ka. LPKA Banda Aceh beserta jajaran menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kebijakan pemerintah serta meningkatkan kinerja dan pelayanan, khususnya dalam pembinaan anak binaan di lingkungan LPKA Banda Aceh sepanjang tahun 2026.(FAHRUL)











